Humas Setda Kota Depok
Press Release
Rabu, 19 Desember 2012
Disela-sela kesibukannya, Wakil Walikota H M Idris Abdul Shomad menyempatkan
diri untuk melihat jalannya perhelatan Liga Basket Pelajar X (Libala ), yang
digelar di Lapangan Basket Komplek KONI Kota Depok, Rabu (19/12). Seperti
Libala sebelumnya, Edisi Libala X masih menggelar empat kategori yakni putri
SMP, putra SMP, putri SMA dan putra SMA. Libala merupakan program rutin yang
biasa dilaksanakan oleh Pengurus Cabang Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia
(Pengcab Perbasi) Kota Depok untuk membina atlet-atlet basketnya. Libala biasa
dilakukan dua kali dalam setahun. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Libala
kali ini juga diikuti oleh para siswa yang duduk dikelas XII (kelas 3) baik SMP
atau SMA. Biasanya para siswa tersebut tidak diperbolehkan untuk turut serta
dalam ajang Libala karena harus berkonsentrasi dalam menghadapi ujian kelulusan.
Wakil Walikota mengatakan pentas Libala merupakan salah satu
sarana untuk menyemangati anak-anak remaja dalam kancah pertandingan (khususnya
basket), karena mereka memiliki kecenderungan berprestasi sangat kuat. “Karena
itu, kita memberikan sebuah program atau event agar para remaja bisa
mengekspresikan kebolehan mereka” tutur Wakil Walikota menambahkan, Libala
merupakan media yang dapat memunculkan atlet-atlet basket di Kota Depok.
Bola basket merupakan salah salah satu cabang olahraga yang
digemari oleh para pelajar, yang juga bisa menjadi sebuah ajang kompetisi yang
melibatkan persaingan sehat antar sekolah. “Kompetisi seperti ini harus
dilaksanakan secara rutin untuk mengurangi kegiatan-kegiatan negatif para
pelajar dan meminimalisir terjadinya tawuran” ungkap Wakil Walikota seraya
berharap, nantinya, Kota Depok memiliki sebuah hall/ lapangan indoor
sendiri sebagai tempat berkumpulnya para remaja dalam mengasah kemampuannya
dibidang olahraga. (ols)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar